iklan space 728x90px

Mengenal Varian Lengkap Suzuki XL7 Dan Perbedaannya


Varian SUV terbaru dari Suzuki bernama XL7 tentu sudah tidak asing lagi bukan? Mobil ini hadir dalam tiga varian, yakni Alpha, Beta, dan Zeta. Bagi yang penasaran terhadap ketiga tipe tersebut, simak ulasan berikut.

Pilihan Tipe Suzuki XL7

Suzuki XL7 Alpha

Tipe Alpha dari Suzuki XL7 ini merupakan paket komplit karena varian ini memiliki semua fitur yang dimiliki oleh Suzuki XL7 tipe Beta dan Zeta. Mobil tipe Alpha ini terdiri dari 2 jenis lagi, yaitu Suzuki XL7 Alpha AT dan Suzuki XL7 MT. 

Perbedaan tipe Alpha, Beta, dan Zeta tidak begitu terlihat, namun bisa dibedakan dari fitur eksterior dan interior yang dimiliki. Pada varian Alpha, bagian luarnya terdapat emblem Alpha dan mempunyai pilihan number plate garnish chrome, door visor, dan rear upper spoiler.

Masuk bagian interiornya, varian ini semakin terlihat mewah dengan adanya door sill guard pada pintu. Selain itu, terdapat fitur Smart E-Mirror sebagai kamera pemantau layaknya spion.

Fitur-fitur mewah dan canggih membuat harga varian ini dibanderol sedikit lebih mahal daripada kedua varian lainnya. Untuk Suzuki XL7 Alpha AT, harga jualnya sebesar Rp 269 juta, sedangkan untuk Suzuki XL7 Alpha MT sebesar 258,5 juta.

Suzuki XL7 Beta

Selanjutnya, pada varian Beta, sebenarnya sudah tersedia fitur dan aksesori yang cukup lengkap. Misalnya pada bagian luar mobil, lampu belakang dilengkapi light guides. Selain itu, door handlenya dilapisi oleh krom, sehingga lebih aman.

Untuk interiornya, pada mobil ini terdapat lingkar kemudi yang dilapisi balutan kulit dengan sandaran tangan pada baris pertama dan kedua. Tak kalah mewah, Suzuki XL7 Beta juga dilengkapi AC digital dengan kontrol iklim dan panas otomatis, serta terdapat fitur power outlet.

Berkaitan dengan harga, Suzuki XL7 Beta AT dijual dengan harga 259 juta. Sedangkan Suzuki XL7 Beta MT dijual dengan harga 248,5 juta.

Suzuki XL7 Zeta

Varian Zeta menjadi varian Suzuki XL7 dengan aksesoris paling sederhana. Meski tidak begitu lengkap, pada bagian eksteriornya sudah dibekali lampu depan dan belakang dengan teknologi LED plus DRL. 

Pada segi tampilan, mobil ini juga diperkuat dengan penggunaan velg dua warna dengan dimensi sebesar 16 inchi. Selain itu, juga dihadirkan muscular lower bumper, muscular sweeping cross-bar front chrome grille design, bold hood site sit, dan roof rail yang juga cukup canggih pada tipe ini.

Masuk pada interior mobil, kesan serba gelap ditampilkan mulai dasbor hingga lapisan jok. Bagian dalam mobil juga ditunjang dengan fitur hiburan seperti audio player layar sentuh 8 inchi, yang juga terdapat pada varian Alpha dan Beta. Yang tidak ada di varian Zeta adalah lapisan kulit di lingkar kemudi.

Tombol audio player digital tersebut juga dapat terkoneksi ke Bluetooth. Selain itu, juga terdapat fitur auto climate and heater dan ventilated cup holder. Namun, pada varian Zeta belum menggunakan keyless start and stop button, melainkan masih menggunakan anak kunci.

Terdapat dua jenis tipe mobil pada varian Suzuki XL7 Zeta. Sama seperti kedua varian lainnya, yaitu yang pertama adalah Suzuki XL7 Zeta AT seharga 242,5 juta, dan Suzuki XL7 Zeta MT seharga 232 juta.

Pilihan Warna Suzuki XL7

Perbedaan paling mencolok pada ketiga varian Suzuki XL7 tersebut ada pada pilihan warna mobil. Pada varian Beta dan Zeta, warna mobil yang ditawarkan ada 4 macam. Warna-warna tersebut diantaranya adalah Metallic Magma Grey, Prime Cool Black, Pearl Snow White, dan Pearl Burgundy Red.

Sayangnya pada keempat pilihan tersebut tidak ada kombinasi 2 nada, sehingga hanya 4 warna tersebut saja. Sedangkan untuk varian Alpha terdapat kombinasi 2 nada warna. Hal ini karena Alpha merupakan varian yang lebih unggul jika dibandingkan tipe Beta dan Zeta.

Warna mobil pada varian Alpha tersedia dalam 4 macam juga. Warna-warna tersebut yaitu Prime Cool Black, Brave Khaki dan Black, Prime Snow White, serta Rising Orange dan Black.Selanjutnya, berkaitan dengan informasi lengkap harga Suzuki XL7 lebih lanjut di setiap daerah, Anda bisa mendapatkannya di salah satu dealer resmi Suzuki.

Berikut rincian harga terbaru setiap tipe mobil Suzuki XL7 ini.

● Suzuki XL7 Alpha AT : Rp 269 juta

● Suzuki XL7 Alpha MT : Rp 258,5 juta

● Suzuki XL7 Beta AT : Rp 259 juta

● Suzuki XL7 Beta MT : Rp 248,5 juta

● Suzuki XL7 Zeta AT : Rp 242,5 juta

● Suzuki XL7 Zeta MT : Rp 232 juta

Jika tertarik, pilih tipe sesuai kebutuhan, budget dan selera Anda, dan segera miliki mobil Suzuki XL7 tersebut!


Follow Warta Iptek di Google News

0 Response to "Mengenal Varian Lengkap Suzuki XL7 Dan Perbedaannya"

Posting Komentar

Berilah komentar yang sopan dan konstruktif. Diharap jangan melakukan spam dan menaruh link aktif! Terima kasih.