iklan space 728x90px

Ottobox, Perangkat Smart Home Automation Yang Dapat Membantu Hemat Tagihan Listrik

WartaIPTEK.com - Tarif Dasar Listrik (TDL) semakin naik, dan Anda harus melakukan penghematan agar tagihan tiap bulan tidak menguras kantong. Andai terdapat alat yang mampu membantu penghematan penggunaan listrik, pasti akan sangat bermanfaat. Ide inilah yang dibawa oleh Ottobox, sebuah perangkat smart home automation yang diklaim dapat menghemat tagihan listrik hingga 50%.

Ottobox membawa fungsi dengan memantau berbagai peralatan listrik yang terhubung dengannya, lalu mematikan arus listrik ketika sudah tak diperlukan. Pemborosan listrik sering dilakukan oleh perangkat yang memiliki mode stand by. Banyak yang berpikir bahwa mode tersebut tidak membebani tagihan listrik, padahal justru sebaliknya.

Plug-and-play
Ottobox akan berada di antara stopkontak dan perangkat yang memerlukan listrik sebagai sumber daya. Ottobox akan memantau penggunaan listrik selama 2 minggu, sehingga secara pintar ia akan mempelajari kapan saja perangkat tidak digunakan, dan akan menghentikan aliran listrik ketika dibutuhkan.


Setiap Ottobox dilengkapi dengan satu buah soket listrik dan 2 buah port USB, memungkinkan Anda untuk mengisi smartphone atau tablet secara bersamaan. Menariknya adalah Ottobox juga mendukung koneksi Bluetooth 4.0 dan WiFi, sehingga Anda dapat memantau penggunaan listrik perangkat yang terhubung ke Ottobox kapan saja.

Terdapat aplikasi pendamping yang dapat diinstal ke smartphone atau tablet untuk memantau penggunaan listrik. Jika Anda lupa mencabut charger baterai kamera misalnya, dapat menonaktifkan arus pengisiannya dari stopkontak melalui aplikasi.

Ottobox dimncanakan untuk rilis Desember 2015 dengan harga yang cukup mahal sebenarnya, yakni 120 dollar. Jika ingin lebih hemat, tentunya diperlukan lebih dari satu Ottobox untuk memantau lebih dari satu perangkat.
Follow Warta Iptek di Google News

1 Response to "Ottobox, Perangkat Smart Home Automation Yang Dapat Membantu Hemat Tagihan Listrik"

  1. Sudah semakin banyak yang menggunakan teknologi ini, apalagi kediamannya para high class dan kantor-kantor modern.

    BalasHapus

Berilah komentar yang sopan dan konstruktif. Diharap jangan melakukan spam dan menaruh link aktif! Terima kasih.