iklan space 728x90px

Modus, Destinasi Wisata Selfie Kekinian dengan Berbagai Spot Foto Instagramable

WartaIptek.com - Kota Bandung sebagai salah satu destinasi wisata pilihan banyak turis terus diramaikan tempat-tempat unik. Semua itu tentu mengundang para pembuat konten dan pemengaruh (influencer), untuk memanfaatkannya sebagai latar belakang foto atau video mereka.

Tentu saja para pembuat konten di media sosial menyukainya, baik untuk memotret pakaian sponsor, membuat video jalan-jalan, atau sekadar berswafoto. Siapa pun juga bisa mengajak keluarga atau sahabat untuk berfoto bersama memenuhi album atau deretan figura di dinding rumah.

source : modus.idn
Mengamati fenomena itu, Steven Suharja bersama kerabat mendirikan tempat berkonsep museum wisata swafoto. Ia menyadari bahwa media sosial dan pemengaruh memanfaatkan platform itu sebagai kekayaan baru Indonesia.

Media sosial dan influencer jadi inspirasi bagi seseorang yang ketika melamun, ingin produktif. Ternyata, melamun ini bisa melahirkan kreativitas untuk membuat spot-spot selfie yang menarik.

Oktober 2019 jadi momentum pembukaan Modus, museum dengan 19 dinding dan 15 ruangan berlatar unik. Semua berperan sebagai titik-titik swafoto.

Destinasi wisata selfie kekinian ini menghadirkan suasana yang interaktif dan tematik. Ada story-nya dari setiap ruangan. Tidak asal sebuah ruangan. Warna-warnanya juga khas.

Menurut Claudia Juliana, desainer dan pendiri Modus, museum dengan luas sekitar 250 meter persegi itu, berkapasitas hingga 60 orang. Masing-masing ruangan memiliki luas yang berbeda.

Cerita dimulai sejak pintu masuk museum yang ada di lantai CL Paris Van, Java, Jalan Sukajadi, Kota Bandung. Terdapat tema Do's and Dont's, disambung tema Boys and Girls.

Pada tema lelaki dan perempuan, tersaji dua ruangan tiruan jamban khusus kedua gender tersebut. Lelaki warna biru dan perempuan penuh nuansa merah muda. Jika diimbil dari jarak jauh, terdapat gambar hati di tengah kakus bersebelahan itu. Sekat ruangan tersebut bak kotak ceria dalam komik. Kedua orang di masing-masing ruangan bisa berakting layaknya saling memikirkan satu sama lain.

Jika Anda pernah memainkan game video Super Mario Bros, tentu tidak akan asing dengan tema ruangan berikutnya, Yoforia. Terdapat tumpukan bata dengan buah-buahan seperti dalam game tersebut.

Di ruangan berikutnya, Anda bisa berfoto manis dengan nuansa rasa-rasa permen. Seperti halnya berondong jagung karamel atau stroberi. Di ruangan lain, terdapat tas-tas seperti gambar komik, ketika tersemat di tangan saat difoto.

Di tema mainan anak-anak, terdapat mesin pencapit permen raksasa, yang umumnya Anda temukan di mal atau wahana permainan. Anda bisa berfoto dalam kotak dengan balon-balon berbentuk permen.

Ada juga ruangan penuh bunga, untuk berfoto manis dengan tema yang disebut the flowers that you never receive, dan tema bout dot butt di ujung ruangan dengan grafiti warna-warni.

Uang mainan
Tema brankas menjadi ruangan yang paling banyak digunakan berfoto. Beberapa orang dan kelompok naik turun bergantian, berfoto dan bervideo di panggung, dengan dekorasi penuh uang kertas mainan. Anda seolah sedang mandi uang jika membuat konten di sana.


Tidak sedikit orang sangat menyukai ruangan dengan tema uang tersebut. Tempatnya tidak biasa. Kalau tema makanan gampang ditemui di tempat lain, tapi ini ada uang, seperti fantasi yang menjadi nyata.

Pemilihan latar yang bagus demi foto dan video, sangat berpengaruh bagi jumlah pengikut atau penonton di unggahannya. Tujuan nyari spot foto sangat penting untuk menaikkan jumlah followers dan viewers.

Selain ruangan-ruangan, dinding tema monokrom yang mengilusi optik, dinding geometris, hologram, dan bertema neon juga mewarnai museum. Di tempat itu, kita juga dapat menyewa jasa fotografer lho. [Gita Pratiwi/PRM/03112019]

Follow Warta Iptek di Google News