iklan space 728x90px

Kriteria yang Harus Diperhatikan Sebelum Beli HP Oppo

Kebutuhan HP saat ini tidak dipungkiri terbilang semakin tinggi. Hal ini dipengaruhi oleh pesatnya penggunaan ponsel baik dari kalangan tinggi maupun rendah. Ditambah lagi, kisaran harga ponsel baru yang tidak terlalu mahal sehingga memperluas jangkauan daya beli masyarakat terhadap perangkat ini. Munculnya seri-seri terbaru dari berbagai merek ponsel populer pun menjadikan jiwa konsumtif masyarakat tinggi sehingga seringkali mudah bosan terhadap produk handphone yang dimilikinya untuk dijual dan mendapatkan yang baru. 

Dari sekian merek ponsel yang kini beredar, Oppo Indonesia merupakan salah satu smartphone populer asal China. Keunggulan dari produk ini menawarkan kamera yang sangat jernih dan bagus serta kualitas spesifikasi yang terbilang jempolan. Tak heran, jika harga jual yang dibanderol pun juga tinggi sehingga banyak orang memilih beli HP Oppo bekas. Namun, bagi kamu yang berniat membeli ponsel Oppo bekas, sebaiknya pertimbangkan dulu berbagai kriteria berikut supaya tidak nyesel setelahnya. Pasalnya, meski dari segi harga lebih murah, namun bukan berarti kualitasnya gres seperti yang baru. 

Periksa Touchscreen HP
Sama seperti HP touchscreen lainnya, sebelum beli HP Oppo bekas sebaiknya periksalah bagian ini terlebih dulu. Hal ini jelas, sebab jika touchscreen saja rusak, ponsel tersebut tidak bisa diapa-apakan. Percuma saja bukan beli HP?

Salah satu kriteria yang harus kamu perhatikan ketika memeriksa touchscreen HP bekas adalah adakah bintik hitamnya atau tidak. Sebab, jika ternyata HP tersebut ada bintik hitam atau dot pixel, dikhawatirkan akan menggangu performa dari HP itu sendiri.

Periksa Baterai HP
Kriteria kedua sebelum membeli HP bekas adalah memastikan baterai HP tersebut dalam keadaan normal atau tidak. Ingat, selain layar sentuh, baterai juga memengaruhi kinerja ponsel tersebut. Jadi, pastikan keadaan baterai tidak dalam kondisi bocor. Bagaimanakah cara memeriksa kondisi baterai ponsel ini?

Caranya adalah dengan menggunakan ponsel Oppo bekas tersebut untuk bermain game dan juga membuka aplikasi dalam waktu yang bersamaan. Kemudian, periksalah apakah ponsel Oppo tersebut cepat panas atau tidak. Cek juga apakah daya baterai tersebut cepat habis atau tidak. Nah, jika iya, maka sebaiknya pilihlah HP Oppo bekas lain yang lebih sehat kondisi baterainya.

Periksa Port, Slot Headphone, dan Speaker HP
Tips selanjutnya, periksalah apakah kondisi port, slot headphone, ataupun speaker dalam keadaan baik atau tidak. Pasalnya, bagian ini sangat penting untuk menunjang kebutuhan perangkat ponsel sehari-hari.

Nah, untuk cara pemeriksaan port bisa menggunakan trik berikut. Gunakanlah charger dan juga kabel data yang sudah terhubung pada komputer, kemudian cek apakah port tersebut bisa berfungsi dengan normal atau tidak. Jika iya, maka bagian port ini sudah aman dan normal.

Sedangkan untuk pemeriksaan slot, kamu bisa mengeceknya dengan cara berikut. Masukkanlah SIM Card dan memori card pada ponsel Oppo bekas tersebut, kemudian cek apakah masih bisa berfungsi normal atau tidak. Coba juga bagian slot headphone dengan headset apakah masih berfungsi normal atau tidak.

Untuk bagian speaker, sama seperti bagian lainnya, cobalah untuk setel musik dengan volume yang keras. Perhatikan bagaimana suara speaker yang dihasilkan apakah normal atau tidak.

Nah, jika pemeriksaan port dan slot ponsel Oppo bekas pilihanmu sudah bagus, silakan cek bagian lainnya. Namun, jika sudah ada bagian slot atau port yang bermasalah sebaiknya carilah rekomendasi ponsel Oppo bekas lainnya.

Periksa Kamera HP
Kamera HP juga sangat penting untuk kebutuhan hiburanmu. Maka, jangan sampai kelewatan untuk mengeceknya. Caranya, silakan buka kamera dan cobalah fitur kamera depan maupun belakang. Apakah hasilnya nampak blur atau tidak. Pastikan pula bagian fitur video bisa berjalan dengan normal ya!

Nah, itulah berbagai kriteria cara beli HP Oppo bekas yang harus kamu perhatikan. Jika akhirnya kamu masih ragu untuk membeli HP second, tidak ada salahnya untuk menabung sedikit demi sedikit supaya bisa beli HP Oppo terbaru. Pastikan, untuk membelinya hanya di Bhinneka ya! Situs tersebut menawarkan berbagai pilihan HP Oppo terbaru 2019 dengan kualitas terbaik dan harga bersaing lho!

Follow Warta Iptek di Google News