iklan space 728x90px

The Masterplan, Game Aksi Merampok dengan Strategi Taktis, Unduh Yuk!

WartaIPTEK.com - Di tengah banyaknya game-game bertema aksi rampok merampok, The Masterplan muncul dengan ide yang cukup berbeda dengan game-game kebanyakan yang sejenis. Seperti Payday ataupun GTA V.

The Masterplan adalah sebuah game dengan tema perampokan yang lebih fokus pada strategi serta koordinasi mata. Dalam game ini kamu adalah seorang kriminal yang melarikan dari penjara lewat misi tutorial yang disematkan developer di dalamnya. 

Game disuguhkan ala top down seperti game-game klasik jaman dulu. Dan di sini tugasmu adalah selalu berjaga-jaga serta memperhatikan kondisi sekitar setiap kali kamu melakukan kegiatan rutinitas merampok di sebuah tempat tertentu.


Tujuan utama dari aksi perampokan yang kamu lakukan adalah mengambil sebanyak mungkin barang berharga, membunuh orang sesedikit mungkin, menghindari kamera, dan yang paling penting memastikan alarm tidak berbunyi atau dengan kata lain memastikan tidak ada siapapun yang menelepon atau memanggil polisi. Hal-hal ini memang terlihat mudah, tapi kenyataannya sangat sulit untuk dilakukan. Terutama jika kamu melakukan aksi perampokan di tempat yang besar dan luas.

Para sandera di sini didesain dengan Al yang cukup cerdas. Ketika kamu menodongkan pistolmu ke arah mereka, pastinya mereka akan terdiam dan tidak akan menelepon polisi. Tapi jika kamu lengah sebentar saja dan membelakangi mereka, maka dalam waktu singkat mereka akan berusaha meraih telepon dan bisa mengeroyok serta memukulimu hingga kamu tewas.

Membunuh sandera mungkin adalah opsi tercepat, tapi ketika kamu melakukannya, uang hasil rampasanmu akan terkuras. Lebih baik membuat mereka pingsan dengan memukulnya. Atau kamu bisa gunakan 1 orang kriminal untuk menodongkan senjata ke arah mereka, sementara kamu melakukan aksi utamamu.

Tapi membuat sandera pingsan juga tidak membuat game jadi tambah mudah. Mereka pingsan bisa siuman kembali. Jadi waktu juga harus kamu perhatikan. Tidak jarang kita harus selalu menggerakkan sang tokoh utama dengan tetap sambil menodongkan senjata ke arah sandera.

Uang hasil rampasan bisa kamu gunakan untuk merekrut anggota baru atau membeli senjata. Anggota baru ini sangatlah krusial. Dan disarankan kamu cepat merekrutnya.

Dengan semua tingkat kesulitan ini, game juga diperparah dengan kontrol yang cukup sulit untuk dikuasai. Beberapa kali bisa jadi kamu mengarahkan senjata ke arah yang salah. Dan efeknya sangat di luar dugaan.

Ketika melakukan aksi perampokan. kamu akan menemukan kertas pamflet di sepanjang proses. Ini bisa kamu gunakan untuk membuka akses tempat perampokan baru serta senjata baru. Dan seiring dengan progres permainan, tempat-tempat atau toko-toko baru yang bisa kamu rampok juga secara otomatis akan makin sulit. Namun pastinya, memiliki uang dan barang berharga yang lebih banyak.

Kesempurnaan dan kesigapan adalah faktor utama dalam game ini. Menggerakkan banyak karakter ke brankas, mengambili uang, sementara rekanmu memastikan para sandera tetap duduk manis adalah sebuah tantangan tersendiri.

Di sektor grafis, terbilang biasa saja. Apalagi semua obyeknya juga terlihat monoton dengan tulisan-tulisan yang tidak banyak berbeda dan satu toko ke toko yang lain. Jika kamu memang hobi memainkan game-game sulit, apalagi harganya di Steam cukup murah, maka The Masterplan adalah pilihan yang tepat. Tapi bagi anda yang tidak biasa jadi perampok, maka game ini tidak cocok bagi anda. Karena game ini justru lebih cocok dimainkan oleh kriminal atau perampok beneran he he he

Follow Warta Iptek di Google News

0 Response to "The Masterplan, Game Aksi Merampok dengan Strategi Taktis, Unduh Yuk!"

Posting Komentar

Berilah komentar yang sopan dan konstruktif. Diharap jangan melakukan spam dan menaruh link aktif! Terima kasih.