Cookbook Recipes Aplikasi Resep Makanan yang Sangat Lengkap
WartaIPTEK.com - Aplikasi resep masakan memang tidak pernah membosankan dan terbukti telah berulang kali dibuat dan dirilis, baik itu di iOS maupun di Google Store.
Demikian juga dengan aplikasi baru bernama Cookbook Recipes yang satu ini. Namun alih-alih mencoba tampil beda dengan aplikasi resep masakan lain, sang developer -Riafy Tech - mencoba memberikan sebuah fitur yang berbeda di dalamnya.
Dalam aplikasi ini, di tampilan awal Anda akan disuguhi banyak sekali katagori menu. Mulai dari yang ringan-ringan, baik dari luar negeri maupun dalam negeri. Seperti Coklat, Kue, Sup, Pasta, hingga makanan berat mulai dari Ikan, Ayam, Daging, Telur, dan masih banyak lagi. Dan menariknya, selain Anda bisa mengubah seting bahasanya menjadi bahasa Indonesia, di dalamnya juga sudah disediakan katagori khusus masakan Indonesia.
Dalam setiap katagori, Anda bisa melihat puluhan masakan yang bisa Anda pilih. Dengan cara pembuatannya yang juga disajikan sangat lengkap. Dan Anda juga bisa menjadwalkannya sebagai Meal Planner dengan hanya menyentuh ikon Schedule Meal Plan. Sementara untuk membawa bahan-bahannya ke pasar atau toko terdekat, TAP saja ikon Add All di samping Ingridient Requred.
Riafy juga meng-update secara berkala aplikasinya ini jika ada menu-menu baru. Dan memang untuk membuka aplikasinya Anda butuh koneksi internet.
Nah, jika Anda tidak ingin ketinggalan dengan menu-menu resep baru, maka silahkan unduh aplikasinya di Google Play Store. Cookbook Recipes juga sudah support Smartwatch.