Meizu MX4 Pro, Ponsel Octa-Core Usung Kinerja dan Kamera Menjanjikan
WartaIPTEK.com - Setelah Xiaomi dari negeri Tiongkok mengubah persaingan di pasar smartphone Tanah Air, kini secara resmi muncul lagi pesaing serius untuk Xiaomi, Meizu. Meizu MX4 Pro langsung menggebrak dengan prosesor Octa Core, tampilan dan kinerjanya patut diperhitungkan.
Desain dan Layar
Tampilan iPhone langsung terasa saat dilihat sekilas untuk pertama kali. Layar lega dan tajam, pinggiran membulat, tampilan serba minimalis dan bersih dengan hanya ada satu tombol Home di bawah layar.
Bodinya tipis dengan finishing yang rapi. Cover belakang berwarna abu-abu seolah berbahan aluminium, padahal plastik doff yang berkualitas. Meski bisa dibuka, cover terlihat sangat kokoh dan presisi, seolah tak menyisakan celah. Cover bisa dibuka hanya untuk memasang SIMcard yang hanya tersedia satu slot saja. Tak ada slot microSD sebagai tambahan. Baterai tak bisa dilepas dan jelas tertulis peringatan untuk tidak membongkarnya. Di balik covernya, ada peranti koneksi NFC.
Layar Meizu MX4 Pro begitu memikat, dengan ukuran yang lega (5,5 inci) namun masih nyaman digenggam dengan satu tangan. Jangan kaget dengan kerapatannya yang mencapai 543 ppi (1536 x 2560 piiksel). Walhasil, foto-foto tampil begitu terang dan tajam, warna alami, dan mata tetap nyaman. Huruf juga enak dibaca meski di ukuran yang sangat kecil. Menyentuh layar menjelajah seluruh fiturnya juga terasa nyaman, karena begitu gesit dan responsif.
Antarmuka
Meski berbasis Android, antarmuka ponsel ini sangatlah berbeda. Dengan antarmuka Flyme OS 4.0 tampilannya cenderung bersih dan elegan. Warna-wama pastel mendominasi wallpaper dan ikon-ikon aplikasi. Tak ada petunjuk bahwa Android yang dipakai adalah versi 4.4.4 KitKat, karena tampilannya sudah berubah total.
Dari posisi layar terkunci, untuk Unlock Screen mudah saja, yaitu dengan menggeser jari ke atas.
Sementara menggeser jari ke kiri akan membuka menu setting, serta geser ke kanan akan langsung membuka kamera. Dari homescreen, menu utama langsung bisa diakses dengan menggeser ke kanan kiri. Di bawah tiap homescreen, ada namanya dengan urutan abjad, sehingga memudahkan saat aplikasi yang di-install sudah makin banyak.
Homescreen utama berikon home seperti umumnya, sehingga mudah dikenali. Untuk membuka layar yang terkunci bisa digunakan sidik jari ataupun PIN. Pengunci layar juga bisa dibedakan untuk mengunci aplikasi atau Guest mode, yang berguna agar isi ponsel tak mudah dibaca orang lain.
Di bawah layar, ada tiga tombol virtual yang permanen; Telepon, Browser, dan SMS. Artinya, masuk ke homescreen mana saja, ketiganya akan selalu ada di sisi bawah.
Sebagai ponsel asli Tiongkok yang resmi beredar di sana, Meizu membawa browser sendiri sebagai pengganti Google, juga peta Baidu menggantikan Google Map. Lalu untuk daftar aplikasi, mereka punya aplikasi market sendiri bernama AppCenter yang memiliki daftar aplikasi dan game agak berbeda dengan Google Play.
Aplikasi bawaan lain juga menarik. File manager misalnya, memisahkan file berdasar jenisnya, seperti foto.video, music, screenshot, download, hingga file di cloud Flyme. Lalu ada pula Reader, Painter. Memos, Security, Recorder, SmartVoice. Flyme OS juga mudah di-upgrade karena tersedia, dan saat ini sudah tersedia versi 4.2.8.2 berukuran 231.84 MB.
Di menu pengaturan, ada alat bantu menarik, misalnya Drive Assistant yang bisa membacakan pesan yang masuk, membalas SMS otomatis, atau memutar lagu otomatis. Untuk menghemat baterai, power bisa dimatikan dan dihidupkan otomatis secara detil, termasuk hari dan jamnya.
Tombol Back berupa tombol virtual yang hanya muncul di menu tertentu. Tombol back bisa diakses dengan menekan tombol Home secara cepat.
Musik
Lagu di Meizu MX4 Pro ini bisa diputar dengan aplikasi Music atau Google Play Music. Tampilan aplikasi Music cukup menarik meski minimalis. Sayangnya minim fitur, termasuk tak adanya equaliser dan fitur pendongkrak musik lainnya. Ada Hi-Fi Sound di menu pengaturan, namun tetap tak ada equaliser. Hanya ada Low gain, High gain, Auto, dan Line out untuk mengeluarkan suara ke amplifier.
Meski file MP3 sudah diletakkan di folder Music seperti umumnya smartphone Android, lagu tak kunjung terdeteksi di aplikasi Music. Kualitas speaker mononya bagus dan jernih, dan terbilang cukup keras dibanding ponsel Android sekelasnya.
Lewat headset, musik bisa dinikmati lebih nyaman. Nada bass yang mantap namun terdengar lembut begitu enak didengar, bersamaan dengan efek stereo yang kuat. Tak ada radio FM sebagai alternatif hiburan, membuatnya terasa kurang.
Kamera
Setelah kinerja cepat, ini fitur jagoannya. Kamera 21 MP (tepatnya 20.7MP) terasa begitu menjanjikan. Gara-garanya adalah sensor Sony Exmor RS Premium IMX220 yang dipakainya. Dengan bukaan f/2.2 dan Nightlight Stabilization, kameranya mampu memotret lebih baik di malam hari.
Kamera juga dilengkapi Blue Glass IR Filter agar warna terjaga, juga ada Autofocus Motor yang membuat proses autofocus berlangsung cepat. Untuk memotret objek bergerak cepat, ada Burst Mode hingga 30 foto per detik, dipadu pilihan ISO hingga 1600. Kamera bisa fokus di bagian mana pun di layar dengan menyentuhnya (touch focus). Untuk berfoto selfie, smile and face recognition.
Saat memotret, kita bisa berpindah scene dengan mudah karena pilihannya ada di sisi atas menu kamera. Ada pilihan Auto, Manual, Beauty, Panorama, Light Field Night, Scan, Slowmotion dan Macro.
Hasilnya meski bukan yang kelas tertinggi di pasaran, namun masuk kategori bagus. Foto tajam dan detil, termasuk warnanya yang alami.
Kamera depan Meizu MX4 Pro bisa merekam foto selfie dengan baik dan tajam, bahkan bisa merekam video Full HD. Hasilnya memuaskan dengan warna wajah cukup terang. Hal senada bisa didapat dari rekaman videonya yang tajam dan terang. Bahkan kameranya bisa merekam video hingga resolusi 4K.
Kinerja
Tak perlu meragukan performanya. Prosesor Exynos Octa-Core buatan Samsung dipadu dengan memori RAM 3 GB sangat gesit memainkan beragam aplikasi dan game. Berganti-ganti aplikasi terasa ringan saja. Hanya saja agak repot saat ingin berpindah ke aplikasi lain karena tak tersedia tombol multitasking. Jadi kita harus balik ke Home, lalu pilih lagi aplikasi yang diinginkan.
Harga
Meizu MX4 Pro saat ini dijual seharga Rp 6.000.000. Memang menilik kelengkapan fitur dan performanya, ponsel ini layak dilirik. Apalagi kualitas kameranya juga begitu mantap.
Spesifikasi Meizu MX4 Pro
Rills :Juli 2015
Jaringan : Quadband GSM, Quadband HSDPA, Triband LTE 1800, 2100, 2600
Dimensi: 150.1 x 77 x 9 mm, 158 gram
Baterai: Li-Po 3350 mAh
Layar: IPS LCD capacitive touchscreen 5.5 inci, 1536 x 2560 piksel, 543 ppi. Flyme OS 4.0 Ul
Sistetn Operasi: Android OS V4.4.4 (KitKat), bisa upgrade ke v5.0 (Lollipop)
Prosesor: Samsung Exynos 5 Octa 5430 Octa Core 2 GHz, GPU Mali-T628 MP6
Kamera belakang: 20.7 MP, Sony Exmor RS § Premium IMX220, Aperture F/2.2, Blue glass IR filter, 0.3s Auto Focus motor, burst mode 30 foto per detik, Nightlight stabilization, Geo-tagging, touch focus, smile & face recognition, HDR, ISO 1600,
Kamera depan 5 MP video 1080p@30fps, Aperture F/2.2, blue filter glass.
Audio Player: MP3/WAV/eAAC+/FLAC, Hi-Fi
Video Player: MP4/H.264/H.263
Radio: Tidak ada
Koneksi nirkabel: Wi-Fi, HSPA, 4G LTE, Bluetooth V4.0A2DP
Koneksi kabel: microUSB v2.0 USB On- The-Go 1.3, USB host, jack audio 3.5mm
Memori: internal 32 GB, RAM 3GB
Memori eksternal: Tidak ada
Messaging: SMS(threaded view), MMS, Email, Push Mail, IM
Lain-lain : GPS/A-GPS, File Manager, Baidu maps, AppCenter, Reader, Painter, Memos, Security, Recorder, SmartVoice.
Follow Warta Iptek di Google News
0 Response to "Meizu MX4 Pro, Ponsel Octa-Core Usung Kinerja dan Kamera Menjanjikan"
Posting Komentar
Berilah komentar yang sopan dan konstruktif. Diharap jangan melakukan spam dan menaruh link aktif! Terima kasih.