iklan space 728x90px

Samsung Galaxy S6, Spesifikasi dan Harga Terbaru

WartaIPTEK.com - Samsung Galaxy S6, Spesifikasi dan Harga Terbaru - Samsung senantiasa mempunyai inovasi buat merilis produk paling anyarnya dengan spesifikasi gegas. Selain gegas, vendor ini senantiasa membuat perangkat dengan harga wah. Galaxy S6 dan S6 Edge merupakan varian terbaru dari Samsung. Produk ini sudah dapat dipesan di pasar Indonesia mulai tanggal 13 April bulan lalu. Penasaran bukan handset premium besutan Samsung tersebut? Berikut review  Samsung Galaxy S6 yang diulas pada kesempatan kali ini.

Samsung Galaxy S6 dibekali dengan layar sebesar 5 inci. Teknologi layar perangkat ini menggunakan Super Amoled sehingga layar terlihat terang, cerah, jernih, dan ciamik. Resolusi layarnya sudah Quad HD 2560 x 1440 piksel dengan kerapatan 577 ppi.

Adanya Corning Gorilla Glass 4 dan Corning Gorilla Glass 4 Back Pannel memperlengkap segi keamanan handset ini agar tidak tergores. Terdapat empat wama pada varian ini yakni, White Pearl, Black Sapphire, Gold Platinum, dan Blue Topaz.


Kamera utamanya yang 16 MP mengusung teknologi Optical Image Stabilization (OIS) diperlengkapi LED flash yang menambah kelengkapan di sektor belakangnya. Terdapatnya rangkaian kata Samsung di depan plus belakang ponsel pintar memperindah tampilan Samsung Galaxy S6.

Dengan layar lebar yang diusung oleh handset ini, memanjakan pengguna saat bermain game, membuka banyak aplikasi, dan juga browsing.

Jangan khawatir dengan perangkat keras dan perangkat lunak yang dibenamkan pada Samsung Galaxy S6. Operating Sistemnya telah menggunakan OS Android v5.0.2 Lollipop. Disandingkan dengan prosesor Octa Core 64 bit (qud core ARM Cortex-A57 2,1 GHz dan quad core ARM Cortex-A53 1,5 GHz) membuat pengguna smartphone ini dapat melakukan banyak eksekusi aplikasi atau multitasking secara bersamaan, browsing, bahkan bermain game tanpa adanya lag.

Chipset yang dikenakan Samsung Galaxy S6 merupakan chipset besutannya sendiri. Chipsetnya bernama Exynos 7420. Samsung mengenakan chipset miliknya sendiri, karena rumor yang beredar bahwa chipset Qualcomm Snapdragon 810 bermasalah dalam kinerja pendinginnya.

Samsung Galaxy S6 kuat dalam menopang banyaknya aktivitas Anda setiap harinya, seperti BBM, Line,
WhatsApp, Instagram, Path, Twitter, Facebook, bermain game, mengelola email, dan masih banyak lagi aktivitas lainnya.

Kapasitas penyimpanan internal yang disediakan Samsung Galaxy S6 bervariasi. Ada yang 32 GB, 64 GB, dan 128 GB. Pengguna dapat menyimpan segudang lagu, foto video, game, bahkan beragam macam aplikasi lainnya dengan sangat bebas. Sangat disayangkan. Dengan kapasitas penyimpanan internal yang besar, membuat smartphone inii tdiak disisipkan slot memori eksternal.

Samsung Galaxy S6 menyuguhkan konektivitas 4G LTE Cat 6. Hal ini mernbuat pengguna dapat berselancar dalam dunia maya dengan sangat cepat. Nikmati streaming video di YouTube tanpa adanya buffering. Dengan adanya koneksi WiFi dan Bluetooth v4.1 membuat pengguna dapat berkoneksi satu sama lain dan mengirim data sesuka hati tanpa adanya batasan.

Sungguh disayangkan, kapasitas baterai yang dimiliki Samsung Galaxy S6 tergolong kecil. Kapasitas baterainya hanya sebesar Li-Ion 2550 mAh. Tidak sebanding dengan harga yang ditawarkan perangkat ini di pasaran. Banyak smartphone lain yang mengusung kapasitas baterai besar dengan harga cukup terjangkau. Walaupun terdapat fitur power saving mode dan ultra power saving mode. Hal tersebut tidak terlalu efisien. Lebih efisien jika kapasitas baterainya diperbesar dan dilengkapi dengan kedua fitur tersebut.

Selain kapasitas baterai yang kecil. Kekurangan lain yang terdapat pada Samsung Galaxy S6 hanya mengadopsi single-SIM card. Sudah banyak bertebaran smartphone dengan harga cukup terjangkau namun telah mengadopsi dual-SIM card.

Kalian ngaku suka mengabadikan momen? Kalian juga penggila selfie mania? Coba dulu kamera yang terdapat pada Samsung Galaxy S6. Kamera utamanya berkekuatan 16 MP beresolusi 5312 x 2988 piksel berteknologi Optical Image Stabilization. Tidak lupa adanya LED flash melengkapi pengguna saat membutuhkan cahaya tambahan atau sedang kekurangan cahaya. Diafragmanya dapat membuka hingga f/1,9.

Kamera selfie-nya berkekuatan 5 MP. Dengan kamera selfie berkekuatan 5 MP terbayang bukan hasil yang didapat? Hasil yang didapatkan warna terlihat natural dan gambar terlihat tajam.

Fitur yang terdapat dalam kamera Samsung Galaxy S6 berupa AF, LED flash, timer geo-tagging, touch focus, face detection, auto HDR, panorama, selective focus, slow motion, fast motion, dan virtual shot.

Anda dapat mengatur resolusi perekaman video di menu setting. Resolusi terbesar yang dapat dihasilkan melalui kamera utama sebesar 2160p@.30fps. Sedangkan melalui kamera sekunder, resolusi terbesarnya hanya 1440p@30fps. Warna yang dihasilkan cerah, terang, dan jernih. Gambarnya pun juga terlihat tajam. Hasil tangkapan videonya sangat halus sekali. Terbukti, saat objek bergerak hasil videonya tidak blur sama sekali.

Bagi kalian penggila game berat dan suka menonton video. Tidak usah pikir panjang untuk memilih Samsung Galaxy S6 sebagai pendamping. Karena perangkat tersebut menggunakan GPU Mati-T760MP8. Grafis yang andal dan masuk dalam kategori high class. Sehingga menghasilkan tampilan yang jauh lebih baik, lebih halus, dan memaksimalkan kualitas grafis yang dihasilkan saat bermain game dan menonton video. Ditambah dengan kapasitas RAM yang gegas yakni 3 GB, meng-optimalkan kinerja dari Samsung Galaxy S6.

Meskipun Samsung Galaxy S6 berbobot lebih berat sedikit, lebih bongsor, layar lebih besar, sama-sama tidak menyematkan dual-SIM card, dan tidak memiliki slot memori ekstemal, namun varian ini masih sejajar dengan iPhone 616 GB.

Terbukti bukan, bahwa Samsung Galaxy S6 siap bersaing dengan smartphone premium lainnya. Spesifikasi yang gegas membuat smartphone ini mampu diandalkan untuk segala macam kebutuhan penggunanya.

Spesifikasi Samsung Galaxy S6
Rilis: April 2015
Jaringan: 2G, GSM, GPRS, EDGE, 3G, HSDPA, HSUPA, 4G LTE
Dimensi: 143,4 x 70,5 x 6,8 mm., Bobot: 138 gram
Layar: 5,1 inci, Super AMOLED, Capacitive Touchscreen, 16 juta warna, Quad HD 2560 x 1440 piksel, 577 ppi, Multitouch, Corning Gorilla Glass 4, Corning Gorilla Glass 4 Back Panel
OS: Android v5.0.2 Lollipop
Baterai: Li-Ion 2550 mAh
Chipset: Exynos 7420.
Prosesor: Octa-core (quad-core ARM Cortex-A57 2,1 GHz dan quad-core ARM Cortex-A53 1,5 GHz. GPU: Mali-T760MP8
Kamera: 16 MP, 5312 x 2988 piksel, OIS, AF, LED flash, geo-tagging, touch focus, face detection, auto HDR, panorama, 5 MP. Video: 2160p@30fps, 1440p@30fps, 1080p@60fps, 720p@120fps
Player Audio: Ya
Player Video: Ya
Radio: Tidak
Konektivitas Nirkabel: Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, Hotspot, Bluetooth V4.1, A2DP, LE, apt-X, GPS, A-GPS, GLONASS, Beidou, NFC, Infared
Konektivitas Kabel: Micro-USB v2.(' jack 3.5 mm.
Memori Internal: RAM 3 GB ROM 32/64/128 GB
Memori Ekstemal: Tidak
Messaging: SMS, MMS, Email, Push Email, IM
Lain-lain: Sensor Accelerometer, Gyre Proximity, Compass, Barometer, Heart Rate
Harga Samsung Galaxy S6 : Rp 9.200.000
Follow Warta Iptek di Google News