Quick Charge 2.0 Jadikan Proses Charging 2x Lebih Cepat
WartaIPTEK.com - Kecanggihan smartphone saat ini tidak diragukan lagi, tetapi ada satu masalah klasik, yaitu masalah power. Meski sekarang banyak smartphone yang menggunakan teknologi hemat energi, tetapi tetap saja proses pengisian (charging) pada baterai membutuhkan waktu yang lumayan lama.
Power bank bisa dikatakan salah satu solusi agar smartphone tetap aktif saat dalam perjalanan. Tapi tahukah Anda, bahwa proses charging pada power bank pun lebih lama.
Aukey pun menjawab tantangan tersebut dengan meluncurkan power bank yang mampu melakukan pengisian dengan cepat. Baterai Aukey 10.000 mAh mampu melakukan proses pengisian dua kali lebih cepat.
Anda benar-benar bisa mendapatkan ledakan yang sama dari kecepatan Quick Charge 2.0 melalui baterai portabel. Dalam waktu 30 menit Anda bisa mengisi ponsel hingga 60%.
Berikut adalah spesifikasi Aukey sehingga Anda tahu apa yang Anda hadapi:
Input: 5V/ 2.1A, 9V/ 1.8A; Output: 5V/2.1A, 9V/ 1.8A, 12V/ 1.35A; Dimensi: 3,8 x 3,2 x 0,9 inci (9,7 x 8,1 x 2,3 cm); Berat: 12oz ; Kapasitas: 10,000 mAh ; Ponsel yang didukung: Nexus 6, Moto X, Galaxy Note 4, Galaxy S6 / 56 Edge, HTC One M8 / M9, Xperia Z3 / Z3 Compact, LG G Flex 2, dan DROID Turbo.
0 Response to "Quick Charge 2.0 Jadikan Proses Charging 2x Lebih Cepat"
Posting Komentar
Berilah komentar yang sopan dan konstruktif. Diharap jangan melakukan spam dan menaruh link aktif! Terima kasih.