iklan space 728x90px

Carmudi, Aplikasi Jual Beli Mobil Dengan Fitur Yang Lengkap

WartaIPTEK.com - Jika Anda menginginkan sebuah aplikasi yang spesifik melayani jual beli mobil, baik bekas maupun baru, Carmudi adalah jawabannya. Tidak hanya mobil, dalam aplikasi inipun Anda juga bisa mencari dan menjual sepeda motor dan truk. Tapi Carmudi tidak bertindak sebagai perantara pembayaran. Transaksi sampai deal dilakukan sendiri dari pihak pembeli dan penjual yang berkepentingan.

Di balik tampilannya yang sangat sederhana, aplikasi ini menyimpan banyak fitur menarik. Sebagai pembeli, Anda bisa melakukan pencarian kendaraan yang Anda inginkan dengan filter yang detil. Mulai dari merk, tahun, mode, harga, kota, jarak tempuh, transmisi, bahan bakar, penjual, warna, hingga kondisi.



Sedangkan jika Anda ingin mengiklankan kendaraan Anda, cukup masuk ke menu setingnya, lalu pilih menu Iklankan Kendaraan Anda. Di sini Anda masukkan semua data penting, seperti merk, tahun, tipe, edisi, kondisi, kota, warna, dan harga. Lalu upload juga fotonya dan input keterangan tentang diri Anda.

Kendaraan-kendaraan yang telah Anda idamkan nantinya akan masuk ke dalam Garasi Saya. Anda bisa pilih beberapa kendaraan untuk nantinya bisa Anda review di dalam Garasi Saya, untuk bisa Anda pertimbangkan harus membeli yang mana.

Carmudi adalah sebuah aplikasi yang sangat cocok bagi Anda yang ingin menjual dan membeli kendaraan. Selain tampilannya yang sederhana dan praktis, infonya lengkap dari seluruh Indonesia, serta filternya yang banyak, Anda pun juga tidak dicekoki banyak tayangan iklan komersial di dalamnya. 
Follow Warta Iptek di Google News

0 Response to "Carmudi, Aplikasi Jual Beli Mobil Dengan Fitur Yang Lengkap"

Posting Komentar

Berilah komentar yang sopan dan konstruktif. Diharap jangan melakukan spam dan menaruh link aktif! Terima kasih.