iklan space 728x90px

Tips Mudah Membuat Iklan Bergambar Jauh Lebih Menarik

WartaIPTEK.com - Dalam sebuah proses bisnis, iklan merupakan kebutuhan yang sangat mendasar dalam memperkenalkan bisnis dan produk yang dijualnya. Iklan sendiri terdiri dari banyak jenis, bisa berupa teks, video, audio maupun gambar. Kali ini kita akan membahas bagaimana membuat iklan bergambar yang menarik bagi pelanggan Anda.

Berikut ini tips mudah membuat iklan bergambar jauh lebih menarik.

1. Pilih warna yang menarik
Pastikan sebelum membuat iklan bergambar Anda telah menyesuaikan dengan skema iklan, baik latar ataupun font yang digunakan. Dalam membuat sebuah iklan bergambar.pastikan logo atau jargon dari perusahaan Anda juga ikut andil didalamnya. Anda harus memastikan bahwa iklan bergambar tersebut sudah benar-benar menggambarkan bisnis dan iklan bisnis Anda. Anda dapat melihat kegunaan dan pengaruh : warna terhadap bisnis disini.

2. Bekerja dengan skema warna dari Situs yang Anda targetkan
Jika Anda memutuskan untuk menargetkan iklan ke sebuah situs tertentu, pastikan iklan yang Anda buat sesuai dengan konsep dan tema dari situs tersebut. Jika iklan Anda tampak kurang menarik dan tidak "nyambung" dengan situs yang Anda gunakan, maka pengunjung cenderung tidak meng-kliknya. Dalam kasus ini lebih penting untuk mencocokkan warna dengan halaman situs daripada mencocokkan skema warna pada laman landas Anda sendiri.



3. Sertakan ajakan bertindak yang jelas pada tombol atau dimanapun
Tujuan dari dibuatnya iklan bergambar adalah untuk lebih mudah dalam menyampaikan iklan atau promosi bisnis Anda. Itu sebabnya dalam iklan bergambar yang Anda buat tentunya harus memuat sebuah tombol aksi untuk memudahkan pengunjung mengetahui dan membeli produk yang Anda iklankan. Berikan tombol aksi itu dimana saja, yang jelas harus jelas dengan warna, teks dan bentuk tombol yang jelas. Supaya pengunjung lebih mudah menemukan dan menggunakannya.

4. Pastikan bingkai animasi yang terakhir berisi semua pesan penting dan ajakan bertindak
Jika tombol aksi yang ada pada iklan menggunakan animasi tertentu, maka cobalah untuk membuatnya lebih jelas, terlebih untuk kata-kata pemikatnya. Jangan biarkan kata-kata menarik Anda tidak terlihat atau tidak ditemui oleh pengunjung Anda. Ini sering terjadi pada iklan yang menggunakan animasi hilang dan muncul dalam website.

5. Konten Iklan yang seimbang
Sekalipun yang Anda buat adalah sebuah iklan bergambar, tapi konten iklan yang akan Anda tampilkan akan mencangkup juga teks di dalamnya. Itu sebabnya penggunaan teks dan isi dari tulisan iklan harus seimbang dengan gambar yang digunakan. Gunakan teks hanya sebagai kalimat yang menjelaskan secara singkat apa isi iklan dan gambar Anda. Bukan untuk menjelaskan maksud dari iklan Anda.

6. Temukan ide iklan dengan alat pembuat Iklan bergambar
Jika Anda bingung dan seakan tidak memiliki inspirasi untuk membuat iklan bergambar seperti apa untuk bisnis Anda, maka cobalah untuk mencari inspirasi di berbagai alat pembuat iklan bergambar seperti Google Adwords. Anda juga bisa mendapatkan inspirasi dari website Anda sendiri. Gambar yang dibuat bisa disesuaikan dengan kebutuhan. iklan dan promosi yang Anda buat.
7. Dapatkan inspirasi dari koleksi iklan bergambar
Anda bisa mendapatkan inspirasi dari mana saja, salah satunya dari portofolio iklan bergambar. Anda juga bisa melihat iklan bergambar lainnya. Semua tergantung dari selera dan kebutuhan Anda.

8. Sampaikan kepada pelanggan apa yang dapat mereka lakukan
Dalam menawarkan sebuah produk, tentu Anda akan memberikan sebuah kata-kata manis didalamnya, seperti GRATIS, DISKON dan lain sebagainya. Nah, dari sini Anda juga harus mampu menyampaikan kepada pelanggan apa yang dapat mereka lakukan setelah memilih iklan yang Anda buat. Apakah mereka akan mendapatkan Gratis Ongkos kirim? Mendapatkan banyak pilihan? Atau mereka baru memberitahu semua orang tentang promo ini, Sorot kata-kata semacam ini.

9. Sertakan ajakan bertindak di setiap kerangka iklan flash
Biarkan pengunjung iklan bergambar Anda dapat bertindak dengan mudah pada iklan flash yang Anda buat, tanpa harus menghentikan iklan yang sedang berjalan. Ini akan membuat mereka tidak cepat bosan dan langsung mendapatkan apa yang mereka harapkan.

10. Buat logo perusahaan atau merek produk yang menarik
Ini penting bagi sebuah bisnis, logo perusahaan atau merek produk harus selalu ada dalam setiap iklan baik teks maupun bergambar yang Anda buat. Branding ini akan membantu Anda lebih mudah mengenalkan bisnis dan produk kepada calon pelanggan Anda.

11. Sertakan harga, promosi, dan penawaran ekskluslf lainnya
Bagaimana bisa Anda menjual tanpa menunjukkan harga yang ditawarkan. Dalam sebuah promosi, harga adalah pembanding bisnis Anda dengan promosi bisnis lainnya. Dan jika Anda memiliki penawaran eksklusif lainnya tidak ada salahnya menyisipkan dalam iklan bergambar yang Anda buat. Tapi jangan mengganggu iklan utama Anda.

12. Soroti hal yang membuat bisnis, produk atau penawaran Anda lebih unik
Dalam sebuah iklan, cobalah untuk mencari apa yang membuat produk Anda itu unik dan berbeda dari yang lainnya. Ini akan membuat Anda tahu apa yang bisa disorot dan ditonjolkan dari iklan bisnis Anda saat itu. Melalui visualisasi, perbedaan itu akan mudah untuk terlihat oleh orang lain.
13. Buatlah kesan mendesak
Buatlah sebuah penawaran yang menggunakan parameter waktu dalam mempromosikannya, namun dengan penggunaan kata-kata yang ramah. Seperti: Lakukan sekarang juga!, penawaran bagus khusus untuk....., penawaran terbatas, harga khusus untuk pembelian...., dan lain sebagainya.

14. Gunakan warna dan gambar yang seimbang
Nah untuk yang satu ini Anda bisa berkolaborasi dengan desainer Anda. Mereka akan tahu porsi yang pas untuk warna yang digunakan sebagai layout dan juga untuk gambar. Yang jelas gunakan warna yang mudah menarik perhatian tanpa mengganggu penghilatan. Artinya warna tersebut mampu menarik minat orang untuk membeli bukan malah untuk meninggalkan iklan Anda.

15. Berikan halaman landas yang relevan
Jika Anda menggunakan sebuah landing page atau semacam halaman promo untuk menghubungkan iklan dengan website Anda, maka buatlah halaman tersebut semenarik dan serelevan mungkin. Sekalipun Anda bisa mencantumkan kontak person di dalam iklan tersebut, tapi tidak menutup kemungkinan pengunjung akan mengklik iklan Anda dan berharap mendapatkan informasi lebih lanjut dari sana.

16. Uji coba berbagai ukuran iklan
Kita mengenal website responsive untuk memudahkan kita mendapatkan halaman yang pas dengan berbagai ukuran. Begitupun iklan, harus diuji terlebih dahulu dengan ukuran baik di media cetak atau internet. Tujuannya agar iklan bergambar kita bisa dilihat dengan baik oleh pengunjung.

17. Lakukan ekspansi ke selular
Selain diuji ke berbagai perangkat yang berbeda ukurannya, kita juga harus menguji tampilan iklan kita melalui gadget atau ponsel yang kita gunakan. Ini dikarenakan sudah banyak orang yang mengakses internet melalui ponsel mereka. Tidak menutup kemungkinan mereka juga melihat dan mengklik iklan Anda dari sana.

18. Optimasi gambar untuk website
Jika Anda menggunakan gambar untuk iklan yang Anda pasang di website bisnis Anda, pastikan bahwa iklan tersebut tidak mempengaruhi kecepatan loading dari website Anda. Gunakan ekstensi gambar yang tidak mengakibatkan akses website melemah.

Nah, bagaimana? Apakah Anda sudah mendapatkan inspirasi atau ide untuk membuat iklan bergambar bagi bisnis Anda? Jika iya, segera lakukan eksekusi dan pastikan iklan bergambar menjadi salah satu jalan sukses penjualan produk bisins Anda.
Follow Warta Iptek di Google News

0 Response to "Tips Mudah Membuat Iklan Bergambar Jauh Lebih Menarik"

Posting Komentar

Berilah komentar yang sopan dan konstruktif. Diharap jangan melakukan spam dan menaruh link aktif! Terima kasih.