iklan space 728x90px

Motorola Droid Maxx 2 Hadir Dengan Spesifikasi Lebih Maksi

WartaIPTEK.com - Motorola Droid Maxx 2 Hadir Dengan Spesifikasi Lebih Maksi - Droid Maxx 2 merupakan smartphone keluaran terbaru dari vendor Motorola. Sudah lama nama Motorola tidak terdengar nyaring di masyarakat luas. Kini vendor tersebut kembali hadir dengan membawa produk
barunya dengan spesifikasi yang cukup gegas.

Motorola Droid Maxx 2 merupakan suksesor dari seri sebelumnya. Di mana terdapat perubahan spesifikasi yang signifikan. Diantaranya kekuatan kamera, prosesor dan chipset, OS, RAM dan ROM, besar layar, dan kapasitas baterai.

Ini merupakan perubahan spesifikasi yang sangat signifikan. Sebelumnya Motorola Droid Maxx memiliki kekuatan kamera depan-belakang sebesar 2 MP dan 10 MP. Pada seri terbarunya, kekuatan kamera yang dihadirkan sebesar 21 MP kamera primer dan 5 MP kamera sekunder. Sepertinya Motorola tidak main-main dalam melakukan perubahan spesifikasi pada produk barunya.


Pindah ke sektor dapur pacu. Motorola Droid Maxx 2 mengadopsi prosesor octa-core 1,7 GHz, chipset Qualcomm Snapdragon 615, dan OS Android v5.1.1 Lollipop. Seri sebelumnya hanya mengadopsi prosesor dual-core 1,7 GHz, chipset Qualcomm Snapdragon S4Pro, dan masih menggunakan OS Android V4.2.2 Jelly Bean. Sangat disayangkan GPU yang dipakai pada produk baru Motorola belum mendapatkan informasi lebih lanjut.

Untuk masalah memori, terdapat penurunan ROM pada seri baru. Droid Maxx mengenakan ROM sebesar 32 GB. Sedangkan seri terbarunya hanya mengadopsi ROM sebesar 16 GB. RAM yang dikenakan masih tetap sama, yakni sebesar 2 GB. Jangan berkecil hati dulu. Pada seri Droid Maxx 2 menyematkan slot microSD untuk menambah kapasitas penyimpanan. Seri sebelumnya tidak memiliki slot microSD.

Besar layar yang dikenakan Motorola Droid Maxx 2 sebesar 5,5 inci. Sedangkan seri sebelumnya hanya mengusung layar sebesar 5 inci saja. Lalu kapasitas baterai yang dimiliki Droid Maxx 2 juga bertambah sedikit. Seri sebelumnya berkapasitas baterai Li-Ion sebesar 3500 mAh, kali ini kapasitas baterainya sebesar Li-Ion 3630 mAh. Kabarnya smartphone keren nan gegas ini akan dipasarkan dengan banderol sekitar Rp 5 jutaan.
Follow Warta Iptek di Google News

0 Response to "Motorola Droid Maxx 2 Hadir Dengan Spesifikasi Lebih Maksi"

Posting Komentar

Berilah komentar yang sopan dan konstruktif. Diharap jangan melakukan spam dan menaruh link aktif! Terima kasih.