iklan space 728x90px

Clingfish, Si Juara Isap

WartaIPTEK.com - Licin dan tampak berlumpur, clingfish utara (Gobiesox maeandricus), tidak dapat menjadi juara kontes kecantikan. Namun, para ilmuwan baru-baru ini mengumumkan sejenis ikan gobi itu memiliki kekuatan isap yang sangat kuat, bahkan lebih kuat dari cangkir isap buatan manusia.

Menggunakan bulu yang sangat kecil mirip pada kaki tokek, clingfish dapat dengan kuat menempel pada permukaan dengan berbagai tingkat kekasaran permukaan. Clingfish utara adalah spesies ikan air asin penghuni pantai Pasifik, Amerika Utara.

 
Ikan itu hidup dalam lingkungan berbatu intertidal dengan gelombang yang kuat dan arus yang mengancam mereka terlempar. Untuk bertahan dari gelombang besar ini, perut ikan berubah menjadi cairan adesi yang memakan sekitar 25% bagian bawahnya.
Follow Warta Iptek di Google News

0 Response to "Clingfish, Si Juara Isap"

Posting Komentar

Berilah komentar yang sopan dan konstruktif. Diharap jangan melakukan spam dan menaruh link aktif! Terima kasih.